Cerpen Lucu Banget Super Bikin Ketawa Terbaru

Advertisement
Cerpen lucu sangat membantu untuk mengurangi tingkat stres dalam pekerjaan yang banyak dikerjakan. Cerpen gokil sangat diperlukan untuk membuat suasanan menjadi santai, atau tidak selalu tegang karena pekerjaan. Suasana yang santai yang berkualitas dapat membantu siapa saja untuk mengerjakan pekerjaan yang sedang dikerjakan. Sebab suasana yang nyaman dapat memberikan nilai plus bagi mereka.

Tertawa terbukti manjur untuk mengurangi tingkat stres yang biasanya bisa menyerang siapa saja. Dengan cerpen lucu bikin ngakak abis, mampu mencairkan suasana baik saat bekerja di kantor, saat di sela - sela belajar di kelas, maupun saat bersantai bersama kerabat dan keluarga di rumah. Humor terbaru yang berkualitas kadang dibawakan secara spontan, sebab kespontanan sangat menarik dan lucu.

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menghibur diri ataupun orang lain disaat ketegangan tengah melanda di sekitar. Salah satunya dengan bercerita yang lucu-lucu biar pikiran menjadi segar kembali. Maka dari itu melawak sangat disukai oleh orang-orang, karena dapat membantu mereka untuk mengurangi beban pikiran terhadap pekerjaan yang telah atau sedang mereka kerjakan. Simak juga, Pantun Nasehat
cerpen lucu abis

Cerpen Lucu Paling Gokil

Telpon Iseng
Telepon berdering di kesibukan di kantor pusat polisi.
"Halo?"
"Halo, apakah ini polisi?"
"Ya benar. Ada yang bisa saya bantu?"
"Saya hendak melaporkan tetangga saya memiliki narkoba yang dia sembunyikan di dalam kayu bakarnya di gudangnya!"
"Baiklah, terima kasih banyak untuk informasinya, Pak."
Hari berikutnya, banyak polisi turun menuju ke tempat yang di sebutkan penelpon kamarin. Mereka kemudian mencari kayu bakar di gudang. Dengan menggunakan kapak, mereka lalu membelah setiap potong kayu, namun mereka tidak menemukan narkoba. Mereka meminta maaf kepada pemilik gudang tersebut kemudian pergi.
Telepon berdering dari dalam rumah.
"Hei, tetangga! Apakah polisi datang?"
"Yeah!"
"Apakah mereka memotong semua kayu bakar?"
"Ya betul"
"Baguslah, sekarang bantu saya untuk menelepon mereka kembali, sebab saya perlu taman perlu untuk dicangkuli."
Salah Nurunin Resleting
Seorang wanita yang merupakan pegawai sebuah kantor swasta pagi itu mau berangkat kerja dan lagi menunggu bus kota tepat di depan rumahnya. Seperti biasa pakaian yang dipakainya cukup ketat, roknya semi mini, sehingga tubuhnya terlihat seksi dan semakin kelihatan lekuk likunya.

Bus kota datang, dia berusaha naik pada pintu belakang, namun kakinya tidak sampai pada tangga bus. Begitu menyadari keketatan roknya, dia menurunkan sedikit resleting roknya supaya agak longgar.

Tetapi dia masih juga belum bisa menaiki tangga tersebut. Lalu dia mengulangi untuk menurunkan sedikit lagi resleting roknya. Belum bisa naik juga ke tangga bus tadi. Untuk yang ketiga kalinya di berusaha kembali, belum sampailah dia menurunkan lagi resleting roknya, tiba-tiba saja ada tangan yang mendorong pantatnya dari belakang sampai dia terloncat dan berhasil masuk ke dalam bus.

Dia pun melihat ke belakang agar tahu siapa yang sudah mendorongnya, ternyata ada seorang pemuda yang sedang tertawa kecil melihat dia.

“Hei, kurang ajar sekali kau. Beraninya nggak sopan pegang-pegang pantat orang!”

Si pemudapun menjawab dengan kalem, “Yang nggak sopan itu mbaknya. Belum kenal aja kok sudah berani nurunin resleting celana saya.”
Guru Baru dan Murid Sendirian
Seorang pemuda baru saja diterima menjadi guru bimbingan konseling pada sebuah sekolah.

Suatu hari dia melihat seorang murid berdiri sendirian di pinggir lapangan sekolah, sementara di tengah lapangan banyak murid yang lain sedang asyik bermain bola.

Karena merasa kasihan, dia pun mendekat kemudian menyapa dengan ramah. "Hai nak, bolehkah saya temani kamu?"

"Iya, boleh pak", si anak menjawab. Namun perhatian anak itu masih tertuju ke arah teman-temannya yang ada di tengah lapangan.

"Ah, sungguh kasihan sekali murid ini.. Pastinya dia ingin sekali ikut bermain", pikir si guru.

Sebagai guru bimbingan konseling yang baik, guru baru pun ingin tahu masalah apa yang membuat si murid menjadi penyendiri seperti itu.

Guru itu pun bertanya, "Kenapa kamu sendirian berdiri di sini nak?"

Si murid pun menjawab "Tugas saya jadi penjaga gawang, pak."

Guru baru itu pun hanya bisa bengong, tidak mengerti
Seorang Bapak dan Baju Tidur
Seorang bapak berjalan kaki mengunjungi rumah keponakan nya yang terletak di ujung gang. Setelah berbasa - basi dan bermain catur, dia lalu berpamitan kepingin pulang. Namun baru saja keluar rumah, hujan turun dengan deras ditambah angin yang bertiup begitu kencang.

Sahabatnya pun berkata "Jangan pulang dululah pak, hujannya sangat deraslah angin pula lumayan kencang. Takutnya terjadi kenapa-kenapa sama bapak. Mari menginap saja ya pak di sini!," cegah keponakan nya. Bapak itu pun segera menyetujui tawaran tersebut. Lalu keponakan nya itu masuk ke dalam rumah serta menyuruh istrinya untuk menyiapkan tempat tidur.

Ketika dia keluar lagi untuk ke dapur dan melalui ruang tamu, ternyata si bapak itu sudah tidak ada. Dia dan istrinya pun mencari ke setiap sudut rumah, tetapi si bapak tidak di temukan.

Dengan kaget dia dan istrinya merdengar seseorang membuka pintu dan masuk ke dalam rumah. Ternyata si bapak yang masuk.
"Darimana saja pak, kami cari gak ketemu?" tanya keponakan nya.
"Oh ya? bapak tadi pulang ke rumah bapak sebentar untuk mengambil ini baju tidurku," jawab si bapak dengan santai.
Begitulah cerpen lucu bikin ngakak abis yang dapat digunakan sebagai bahan candaan untuk teman, atau kerabat sanak keluarga ketika sedang bekerja atau bersantai. Semoga bermanfaat dan simak juga Cerpen Sahabat

Tags :

Related : Cerpen Lucu Banget Super Bikin Ketawa Terbaru